Beranda Sumsel Prabumulih Emak-Emak Serbu Pasar Murah Pemkot Prabumulih di Kelurahan Tebing Tanah Puteh

Emak-Emak Serbu Pasar Murah Pemkot Prabumulih di Kelurahan Tebing Tanah Puteh

27
0

Sumselnews.com Prabumulih | Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Prabumulih kembali menggelar Operasi Pasar Murah (OPM) di Gedung Serbaguna Kelurahan Tebing Tanah Puteh Kecamatan Prabumulih Barat, Selasa (06/08/2024).

Gerakan Pasar Murah dan Pangan Murah ini dalam rangka pengendalian inflasi serta stabilisasi pasokan dan harga pangan di Kota Prabumulih Tahun 2024.

Program ini juga merupakan salah satu langkah konkret dari pemerintah daerah untuk meringankan beban belanja masyarakat.

Di saat harga bahan pokok di pasar mahal, pasar murah ini bertujuan untuk memastikan bahwa kebutuhan pokok dapat diakses dengan harga yang lebih terjangkau.

Pemerintah Kota Prabumulih telah memberikan harga subsidi sehingga sembako yang dijual di OPM sangat murah dan tentu saja pasar ini langsung diserbu ibu-ibu.

Penjabat Walikota Prabumulih H. Elman, ST., MM dalam sambutannya mengatakan bahwa sejauh ini inflasi daerah di Prabumulih masih terkendali. Dan OPM ini akan terus dilakukan di seluruh kelurahan/desa.

“Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan membantu meringankan beban sehari-hari. Kami juga menghimbau agar masyarakat dapat menanam cabai di pekarangan rumah dengan harapan bisa mengurangi beban belanja,” ujarnya.

Dalam OPM tersebut, berbagai komoditas pangan dijual dengan harga murah antara lain beras 5 kg SPHP Bulog senilai Rp.59.000, gula pasir Rp. 10.000, minyak goreng Rp. 10.000, telur ayam 1 kg harga Rp. 16.000, bawang merah 1 kg Rp. 16.000, bawang putih 1 kg Rp. 24.000, cabai 1 kg Rp. 25.000 dan ikan lele 1 kg Rp. 13.000.